Thursday, May 21, 2020

TEGA-TEGANYA ANAK DIBIARKAN TAK BERMASKER DI TENGAH ANCAMAN VIRUS CORONA

Sering kali terlihat di toko swalayan, pasar atau ketika mengantri bantuan sembako gratis di tengah-tengah kerumunan orang, ada pasangan orangtua atau ibu yang menggendong anak balitanya dibiarkan tak memakai masker. Sedang kedua orangtuanya sendiri memakai masker. Seakan yang butuh atau wajib pakai masker itu hanya orang dewasa. Seperti kita naik kendaraan umum saja. Anak kecil yang masih dalam gendongan tak perlu bayar. Karena belum cukup umur. Padahal, anak kecil termasuk yang paling rawan terhadap perubahan cuaca dan bahaya penyakit. Membawa anak kecil itu sendiri, di tengah-tengah ancaman penyebaran virus corona saat ini, sebetulnya sudah mengandung resiko. Ketika melihat kedua orangtua memakai masker di antara kerumunan orang yang lalu lalang berdesakan sambil menggendong anak kecil mereka tanpa pelindung masker, maka timbul pertanyaan di hati, apakah orangtua seperti ini sedang mau mencelakakan anak mereka ?? ***

No comments:

Contact Form

Name

Email *

Message *